Peduli Disabilitas, HI dan Cis Timor dan Persani minta Perhatian Dinsos

  • Whatsapp
banner 468x60

Oelmasi, penanusantara.com- Demi kepedulian terhadap penyandang disabilitas, Lembaga Handicap Internasional (HI) bekerja sama dengan Circle Of Imagine Society (CIS) Timor dan Perkumpulan Tuna Daksa Kristiani (Persani) NTT melakukan diskusi bersama dinas sosial Kabupaten Kupang.

Diskusi ini meminta perhatian pemerintah melalui Dinas Sosial (Dinsos) agar dapat menggunakan tools Washington group untuk mendata para penyandang disabilitas bertempat di Oelamasi Rabu (03/05/2017) lalu.

Read More

banner 300250

Terdapat 31.348 Jiwa Total penyandang disabilitas di NTT selama 2017. Kabupaten Kupang merupakan salah satu pilot model menggunakan tools washington group di Provinsi NTT

Demikian disampaikan Alfred Anakota Project Manager HI NTT, kepada terasntt.com

“Jumlah penyandang disabilitas 31.348 dari dinas sosial NTT dan kupang merupakan pilot model,” Ujar Alfred.

Alfred berharap agar pemerintah dapat mengadopsi tools ini karena untuk mendapat data akurat harus menggunakan tools teruji secara global agar kebijakan yang diambil pemerintah tepat sasaran dalam sektor pendidikan, transportasi dan pekerjaan.

Alfian Ola, staf CIS Timor juga berpendapat bahwa penyandang disabilitas ataupun normal memiliki hak yang sama dan membedakan adalah proses dalam mengakses kebutuhan dasar dan bersosial. Dengan data akurat akan terlihat kebutuhan apa yang dibutuhkan oleh penyandang disabilitas.

Kepala Dinas Sosial melalui Kabid Rehabilitasi Dinas Sosial Kabupaten Kupang Beny Luji mengatakan dengan bekerja sama dengan HI, CIS Timor dan Persani maka penyandang disabilitas akan lebih diperhatikan baik pendidkan keterampilan, peralatan lebih baik. Meski mengaku mengalami keterbatasan dana APBD Kabupaten Kupang namun beliau berharap kerja sama ini akan membawa harapan bagi disabilitas.

Yefta Agusto Lay penyandang disabilitas dari organisasi Persani NTT berharap semua penyandang disabilitas di NTT bisa terdata agar kebutuhan penyandang disabilitas terpenuhi.

“Punya harapan besar semua disabilitas di kabupaten, kota kupang, provinsi sekalipun punya data baik agar semua kebutuhan kita bisa dipenuhi,” ujar Yefta

Yub, Pito

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *