Tidak Ada Nama di DPT, Warga Mengadu ke Bawaslu

  • Whatsapp
banner 468x60

Ruteng, penanusantara.com – Sejumlah warga di kota Ruteng kecamatan Langke Rembong Senin (3/12/2018) mendatangi kantor Bawaslu kabupaten Manggarai.

Informasi yang diterima media ini, pengurus partai Nasdem kabupaten Manggarai Yosef A.Syukur dan ketua BEM Stipas St. Sirilus Ruteng Marianus Suryanto mendatangi kantor Bawaslu kabupaten Manggarai. Keduanya diterima oleh ketua dan anggota Bawaslu.

Read More

banner 300250

Mereka menyampaikan sejumlah pemilih potensial yang memenuhi syarat namun belum terdata oleh KPU kabupaten Manggarai.

“Saya sudah kantongi beberapa nama warga kelurahan Karot yang memenuhi syarat, memiliki dokumen kependudukan tetapi tidak terdata dalam DPT,” kaya Heri mengutip kembali ucapan Yos Syukur.

Yos sapaan akrabnya berharap kata Heribertus, penyelenggara pemilu bisa menghormati dan menghargai hak pilih warga yang memenuhi syarat untuk diakomodir dalam daftar pemilih.

Ketua BEM Stipas St. Sirilus Ruteng Suryanto mengungkapkan ratusan pemilih di kampusnya belum terdaftar. Sebagian besar sambungnya,mereka memiliki KTP.

Kendati demikian kata dia, KPU dan Bawaslu Manggarai mendorong pemerintah untuk mempercepat proses pembuatan KTP dari para mahasiswa tersebut sehingga bisa didata dalam daftar pemilih.

“Ada ratusan mahasiswa belum dan tidak ada nama dalam DPT HP, kami sudah cek. Harapannya bisa didata sehingga bisa memberikan hak suara dalam pemilu 2019 nanti,” katanya.

Kordiv PHL Bawaslu Manggarai Herybertus Harun melalui pesan Whatsapp yang diterima media ini (4/12/2018) menegaskan laporan warga terkait data pemilih dimasukan dalam laporan posko pengaduan DPT. Dan selanjutnya kami rekomendasikan ke KPU agar bisa diakomodir.

“Tentu ada prosedurnya, namun kami catat dalam posko pengaduan. Ada yang lapor dan membawa serta dokumen kependudukan, kami catat dan rekomendasi ke KPU,” katanya.

Mantan wartawan Timex itu mengharapkan agar masyarakat juga proaktif melaporkan jika masih ditemukan warga yang memenuhi syarat namun belum ada nama dalam DPTHP.

“Sudah banyak yang datang lapor dan kami langsung rekomendasi ke KPU, “tutupya.

Kons Hona, Pito Atu

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *