Kota Kupang, penanusantara.com- Menanggapi isu-isu miring soal dirinya yang tidak mendukung Calon Gubernur DKI Jakarta dengan alasan agama, Benny K. Harman mengatakan, Dirinya adalah seorang politisi dan mempunyai pilihan karena dirinya mempunyai induk yaitu Partai Demokrat.
“Sebagai politisi saya punya induk yaitu, Partai Politik yang namanya partai Demokrat. Saya punya posisi penting dipartai ini, soal pilihan itu biasa dan tidak bisa NTT ini mayoritas agama kristen seolah-olah saya dipaksakan juga untuk memilih calon yang agama non muslim, tidak bisa begitu,” tegas BKH di Kupang, Sabtu (18/02).
Oleh karena itu, maka harus dipahami masalah ini terlebih dahulu dan bila tidak dipahami maka susah berpolitik.
“Saya politisi, saya punya partai politik dan kami punya calon dalam kasus DKI dan kami punya kewajiban untuk memenangkan kami punya calon, apa pun caranya tentunya caranya dibenarkan oleh Hukum dan Undang-undang,” jelasnya
Menurut Benny, Meskipun banyak orang yang mengatakan bahwa pak Benny tidak mendukung Ahok, Dirinya harus sampaikan kepada publik bahwa Partai Demokrat memiliki calon yang baik untuk membangun DKI lebih baik dan tentunya ada calon lain juga yang mengatakan yang sama, metakinkan publik DKI bahwa ada calon yang sudah terbukti, hal ini tentu sama dengan kota kupang.
“Sama dengan kota kupang, calon yang sudah terbukti 5 tahun ya tumbang juga, jadi kita dalam politik persaingan itu biasa, pilihan itu adalah biasa,” katanya. (Pito)