Bupati Simon Nahak Serakan Traktor Kepada 12 Kecamatan di Malaka

  • Whatsapp
Bupati Malaka Simon Nahak saat foto bersama 12 Camat se Kabupaten Malaka
banner 468x60

Betun, penanusantara.com – Bupati Malaka, Simon Nahak, menyerakan 12 traktor kepada 12 kecamatan di kabupaten malaka yang berlangsung di rumah Jabatan Bupati Malaka, Desa Bakiruk Kecamatan Malaka Tengah Kabupaten Malaka NTT, (Rabu 28/9/ 2022).

Bupati Malaka Simon Nahak dalam sambutan mengatakan mungkin ini pertemuan pertama dengan 12 kecamatan se kabupaten malaka maka dari itu, menurutnya ini suatu gerakan karena selama ini yang ia melihat bapak dan ibu camat tidak di berdayakan sama sekali bahkan tidak di berikan kewenangan.

Read More

banner 300250

Menurutnya, Ia tidak mau demikian namun karena birokrasi seperti apapun mereka adalah wakilnya di semua wilayah kecamatan masing-masing, mungkin orang bertanya kenapa traktor itu di berikan kepada pak camat kenapa tidak berikan kepada kepala desa atau tim sukses.

“saya mengucapkan terima kasih banyak, sebanyak-banyaknya kepada tim sukses tapi tolong berikan saya kewenangan karena yang punya kewenangan secara benar di birokrasi adalah dibawah bupati itu camat,” ucapnya.

Ia juga minta agar alat- alat ini jangan salah gunakan, ia tidak mau oknum-oknum tertentu menggunakan fasilitasi ini untuk mencari keuntungan atau uang. Ia tidak mau mendengar hal itu terjadi.

“Barang ini untuk melayani masyarakat bukan ambil dan kuasai sebagai milik sendiri masyarakat minta harus banyar maka karena itu secara birokrasi berdayakan orang-orang saya di tingkat kecamatan,” kata Simon Nahak.

Kepada Bapak dan ibu camat, ia berpesan agar se pulangnya bawah barang-barang ini dan tolong di destribusikan kepada masyarakat yang membutukan jika ada kendala atau masih kekurangan silakan komunikasi dengan dinas pertanian.

“Bila mana di lapangan bapak dan ibu camat mendapatkan berbagai kendala atau masalah seperti BBM habis dan alat traktornya rusak silakan hubungi atau komunikasi dengan pak kadis karena semuanya pak kadis pertanian yang atur,” sambung Simon Nahak

Laporan : Dejan Seran

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *