DPP LVRI Bantah Bentuk LVRI Cabang Khusus Eks Pejuang Timor-Timur di NTT

  • Whatsapp
Forum Pemuda NTT dan Paguyuban Pejuang dan Korban Politik Timor Timur Memohon Penjelasan DPP LVRI tentang Informasi Pembentukan LVRI Khusus Eks Pejuang Timor-Timur
banner 468x60

Jakarta, penanusantara.com – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Legium Veteran Republik Indonesia (LVRI) membantah informasi terbentuknya LVRI Cabang Khusus Masyarakat Eks Timor-Timur.

Hal itu ditegaskan, Kepala Biro Bidang Organisasi DPP LVRI, Kombes Pol (Purn) Drs. R.H. Hari Waluyo, MBA saat menerima Aliansi Pemuda Nusa Tenggara Timur (APNTT) di Markas Besar LVRI, Kamis 06 Januari 2022 kemarin.

Read More

banner 300250

Dikatakan, Pembentukan LVRI Cabanh Khusus Eks Pejuang Timor – Timur tidak dibenarkan dan menyalahai aturan. pasalnya DPP LVRI tetap berjalan sesuai regulasi hukum yang berlaku, baik itu UU, AD/ART LVRI.

“Beritakan soal DPP LVRI sudah membentuk LVRI Cabang Khusus, belum, sangat sekali belum ada,” tegasnya.

Diungkapkan Waluyo saat kegiatan bersama masyarakat eks Timor – Timur, ia sudah menjelaskan pihaknya melakukan validasi data, belum ada keputusan tentang bentuk LVRI Khusus.

“Tugas pokok saya, memotret kondisi real, yang dilaporkan sesuai surat permohonan saudara Eurico, dalam surat itu Eriuco mengajukan permohonan yang mendasari bahwa saudara memiliki anggota 11.485 yang mendapat Sertifikat Patriot Bela Negara. diantara itu ada 200 anggota Veteran dan mengusulkan ke sini untuk dibentuk DPC LVRI Khusus,”

Menurutnya, DPP dalam hal ini berpayung pada Undang-undang No 15 tahun 2012 tetang Veteran dan Anggaran Dasar Rumah Tangga, DPP LVRI Tidak akan menyimpang dari itu karena payungnya UU

“Kode etik Veteran tidak akan melanggar itu, saya pun ke sana menyampaikan itu persis baik di Atambua dan Kupang bahwa DPP LVRI posisinya begitu,” ucap Waluyo.

DPP LVRI selaku komponen bawah sampai ke DPC, Ranting itu tugasnya adalah mewadahai seluruh veteran jika sudah mendapatkan SK Vetetan.

Ditambahkan Waluyo, pihknya juga kecewa saat berada di sana, pasalnya dalam spanduk itu tertulis Rapat Pembentukan LVRI Khusus. sementara pihaknya ke sana hanya untuk melakukan pendataan.

Ia pun tidak ingin veteran dikotori dengan kepentingan-kepentingan lain.

“Kami melakukan tugas sesuai realita, kalau soal rekrutmen veteran itu memang tetap ada sesuai mekanisme, kalau ada calo itu yang kita berantas,” tegasnya lagi.

Diketahui maraknya informasi yang beredar di masyarakat terutama di Kabupaten Belu dan Malaka, TTU dan tentang Pembentukan Legiun Veteran Republik Indonesia Khusus bagi masyarakat Eks Pejuang Timor-Timur.

Untuk itu, Forum Pemuda NTT Memohon Penjelasan DPP LVRI tentang Informasi Pembentukan LVRI Khusus Eks Pejuang Timor-Timur.

Ketua Forum Pemuda NTT Bedi Gilo dalam diskusi itu, mempertayakan soal pembentukan LVRI Khusus. pasalnya menurutnya pembentukan LVRI Khusus akan menjadi pemicu konflik di Kabupaten Belu, Malaka dan TTU serta wilayah-wilayah terkait.

Dijelaskan Bedi, Masyarakat saat ini juga mengalami kebingunggan soal kepengurusan Veteran di wilayah tersebut.

“Ada persoalan, kami sudah berpikir dampak, ada politiknya mungkin, tetapi yang paling berbahaya adalah kondisi di bawah antara masyarakat lokal dan eks timor-timur,” ungkapnya.

Selain itu, pihaknya juga meminta Penjelasan, Dasar hukum pembentukan LVRI Cabang Khusus Eks Pejuang Timor-Timur.

Menurut Bedi Gilo, Negara dalam hal Ini pemerintah, semestinya tidak membuat lagi LVRI Cabang khusus yang nantinya juga berkonsekuensi ke anggran, juga bisa berdampak kepada pendobelan kenggotaan LVRI.

“Maksimalkan saja LVRI yang suda ada dengan mendatakan saudara-saudara kita pejuang eks Pejuang Integrasi Timor – Timur,” harapnya.

Hal yang sama juga diungkapkan salah satu tokoh masyarakat, Aponsu Pinto Soares yang dikenal akrab dengan sebutan Lafaek meminta DPP LVRI menghentikan Pembentukan LVRI Cabang Khusus Eks Pejuang Timor – Timur. (*pn)

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *