Atambua, penanusantara.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Lasiolat menggelar Coffee Morning atau ngopi bareng bersama Wartawan di wilayah Kabupaten Belu, NTT, Sabtu (3/12/2022).
Polsek Lasiolat sendiri mewadahai 7 Desa diantaranya, Desa Lasiolat, Desa Maneikun, Desa Fatulotu, Desa Lakan Mau, Desa Baudaok, Desa Dualiasi dan Desa Dualasi Raiulun.
Kepolsek Lasiolat, Ipda Agus Haryono, SH dalam keterangannya mengatakan, Polsek Lasiolat terdapat 12 Anggota, sementara saat ini masih kekurangan anggota seperti, Kanit Intel, Kanit Reskrim, Kanit Bimas, dan KSPKT 3.
Sementara 11 anggota itu, 3 anggotanya sebagai Bhabinkamtibmas, sedangkan 9 anggota bertugas di Polsek Lasiolat.
Sementara kasus yang ditangani selama tahun 2022 ini sebanyak 8 kasus yang seluruhnya kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang telah diselesaikan secara Restorasi Justice.
Dikatakan Ipda Agus Haryono, SH, sepanjang tahun 2022 sampai saat ini kasus KDRT merupakan kasus yang tertinggi.
Kegiatan coffee morning bersama awak media disampaikan Ipda Agus Haryono, SH sebagai sarana menjaga komunikasi yang lebih baik.
Sama hal dengan yang dilakukan oleh Polsek Lasiolat, pihaknya menggunakan komunikasi dan pendekatan sosial kemasyarakatan.
Pendekatan kepada masyarakat merupakan ujung tombak pelayanan Polri kepada masyarakat maka dari itu jaga nama baik polri dan tingkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.
“Kita di sini masyarakat begitu ramah dan pendekatan sosial kita utamakan, sering kali kita yang mengunjungi masyarakat ke setiap desa,” katanya.
Kapolsek juga menyampaikan terima kasih kepada segenap wartawan yang memenuhui undangan Coffee Morning di Polsek Lasiolat. (pn)