Borong, penanusantara.com – Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Manggarai Timur (Matim), Fransikus Sarong dan Nahas Yohanes atau dikenal dengan akronim SarnNas, boleh jadi sedikit lega, pasalnya, Setelah sidang putusan 03 Oktober lalu mengenai dukungan Dewan Pimpinan Pusat partai Golkar, akhirnya, Dukungan ini resmi dilegalkan dalam Surat Keputusan dengan nomor : R- 513/GOLKAR/XI/2017.
Surat keputusan tertanggal 15 November tersebut secara resmi memberi dukungan oleh partai Golkar bagi pasangan Fransiskus Sarong dan Nahas Yohanes.
Walau masih membutuhkan sebanyak 3 kursi lagi di DPRD, Paket SarnNas masih giat untuk melakukan lobi dan membangun komunikasi dengan pusat terkait dengan dukungan partai dalam hajatan Pilkada Matim Juni 2018 mendatang.
Nahas Yohanes, selaku Bakal Calon Wakil Bupati mengaku cukup bahagia dengan dukungan resmi ini.
Bagi dia, SarnNas akan tetap melakukan lobi keatas dan pendekatan kebawah.
“Yah, selama ini ada issu yang berhembus diakar rumput, bahwa SarnNas tidak maju, tidak ada partailah, biarkan saja. Kami tetap melakukan berbagai pendekatam agar proses ini berjalan baik,” ujar Nahas, Selasa (21/11/17).
Nahas juga meminta kepada pendukung dan simpatisan agar tidak perlu melakukan euforia berlebihan selama proses ini masih belum sampai titik ahkir
Mengenai dukungan lain, ia menjelaskan masih melakukan lobi.
“Kita tidak perlu mengklaim bahwa sudah dapat dukungan dari partai inilah, itulah. Semua butuh proses Pak Frans Sarong sementara mengandalakan jaringannya untuk melakukan loby dengan berbagai pihak,” tambah Nahas.
Ronis Natom, Pito Atu
Ket Foto : Robet Kardinal bendahara umum Golkar saat menunjuk SK ke Frans Sarong.